Capim KPK Harus Bersih di Masa Lalu - Berita Indonesia

Berita Seputar Kejadian Peristiwa yang Terjadi Di Tanah Air Indonesia NKRI

Copyright BERITAINDONKRI

Hot

Post Top Ad

Rabu, 31 Juli 2019

Capim KPK Harus Bersih di Masa Lalu

IBC, JAKARTA – Tim panitia seleksi (pansel) calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (capim KPK) harus menyeleksi dari nama-nama yang sudah lolos administrasi untuk menentukan capim KPK.

“Yang utama mereka yang tak pernah terlibat kasus korupsi, bahkan tidak pernah menangangi kasus korupsi serta membebaskan tersangka koruptor.” kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Indonesia Anti Korupsi (DPP GIAK) Jerry Massie melalui siaran persnya yang diterima Redaksi Indonesia Berita di Jakarta, Rabu (31/7/2019).

Jerry mengungkapkan DPR juga harus mendorong agar seleksi dipercepat di Komisi III. Uji kelayakan dan kepatutan di DPR harus kredibel dan transparan.

‘Hindari titipan partai maupun lembaga tertentu. Untuk itu dari awal sangat menentukan, kalau bisa ada wakil dari akademisi, profesional, advokad, jaksa, polisi biar nantinya sinkron.” ungkapnya.

Begitu pula, menurut Jerry calon pimpinan KPK harus melaporkan aset yang dimilikinya atau hartanya baik yang bergerak dan tidak bergerak.

“Itu wajin di publish ke publik.” ungkapnya tegas.

Selain itu, kembali Jerry menegaskan pengalamanan di bidang penanganan korupsi menjadi syarat mutlak.

“Lebih dari itu para capim nama mereka bersih dari praktek korupsi.” tegasnya lagi.

Menurut Direktur Eksekutif Political and Public Policy Studies ini DPR harus imparsial jangan sampai terkesan ada yang menunggangi.

“Perlu dibuat komitmen juga Pimpinan KPK nantinya siap mundur jika tak mampu menuntaskan kasus-kasus besar yang belum terungkap contoh ; kasus BLBI dan sebagainya.” papar Jerry.

Dirinya menekankan yang selama ini perlu kejelasan dari KPK khususnya pimpinan yang terpilih yakni barang-barang sitaan KPK sampai OTT dikemanakan barang tersebut.

“Nantinya Pimpinan KPK terpilih harus menjelaskan barang sitaan KPK.” tekannya.

Oleh karenanya, Jerry menandaskan DPR harus juga menyaring kalau tak sesuai maka bisa digugurkan.

“Jangan sampai bermasalah dan dipilih DPR juga.” tandasnya.

Penulis : Fitra

Editor : YES



from Indonesia Berita https://ift.tt/2Kcyz3b
via gqrds

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad